SIMALUNGUN, TAPANULIPOST.com – Wakil Bupati Simalungun Ir H Amran Sinaga menghimbau masyarakat agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

Hal itu diucapkan Amran Sinaga saat menghadiri kegiatan Tabligh Akbar yang dilaksanakan oleh masyarakat Serbelawan di Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Kamis malam, 27 Desember 2018.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati memberikan apresiasi kepada masyarakat yang antusias menghadiri acara keagamaan tersebut meskipun dilaksanakan sangat sederhana.

[irp posts=”5223″ name=”Danrem 023/KS Kolonel Inf Mohammad Fadjar Jadi Danrem 031/WB”]

“Saya sangat berterima kasih kepada masyarakat yang sangat antusias mengikuti kegiatan ini untuk mendengar tausyah dari Al-Ustadz, dalam rangka meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT,” ujar Amran.

Wakil Bupati mengajak masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan, terlebih dalam menghadapi pelaksanaan Pemilu pada bulan April 2019 mendatang.

“Banyak hal yang dibicarakan diberbagai tempat menjelang pemilu ini, perbedaan pilihan itu merupakan bagian dari demokrasi.Yang paling penting mari kita jaga keutuhan NKRI yang kita cintai ini,” imbaunya.

[irp posts=”5217″ name=”Hadapi Mudik Natal dan Tahun Baru, Pertamina Sibolga Minta SPBU Buka 24Jam”]

Sementara itu, Asisten Admum dan Asset Pemprovsu H Zoni Waldy SSos MM menyampaikan pesan Gubsu kepada masyarakat agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai ukhwah islamiyah untuk menjadikan Sumut yang kondusif, aman, maju dan bermartabat.

“Bulan April 2019 nanti kita akan melaksanakan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, Anggota DPRD, DPR dan DPD. Untuk itu mari kita jaga persatuan dan kesatuan,” katanya.

Sebelumnya Zulham Siregar selaku ketua panitia dalam laporannya mengatakan bahwa tujuan kegiatan Tabligh akbar untuk memotivasi diri agar lebih menyakini kebenaran Islam dan menjadi pribadi yang taat terhadap ajaran agama, memahami hakekat keislaman, kebangsaan, ke-Indonesia-an dan kebhinekaan.

Kegiatan keagamaan ini juga dirangkaikan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1440 H.

Acara tersebut dihadiri Gubernur Sumatera Utara diwakili Asisiten Admum dan Aset, anggota DPD RI, anggota DPRD Sumut, Anggota DPRD Simalungun, tokoh agama, ormas islam dan ribuan masyarakat.

Acara tabligh akbar diisi dengan tausyah yang disampaikan oleh Al-Ustad KH Dr H Tengku Zulkarnain MBA yang juga Wasekjen MUI Pusat dari Jakarta. (Firma)