Tapanulipost.com, Bali – PT Trans Continent, perusahaan multimoda transport milik pengusaha asal Aceh, Ismail Rasyid, menjadi sponsor utama dalam pertemuan tahunan para pengusaha angkutan alat berat dan logistik dunia tahun 2024 di Bali.

Dengan status sebagai sponsor utama (Gold Sponsor), kehadiran PT Trans Continent memberikan warna tersendiri dalam acara bergengsi para pengusaha yang tergabung dalam Global Network dan Global Value Network, yang digelar di Grand Hyatt Hotel Nusa Dua Bali dari tanggal 22 hingga 25 April 2024.  

Acara tahunan yang dihadiri oleh sekitar 150 perusahaan global Transporter dari 60 negara ini merupakan forum penting bagi para pemangku kepentingan industri logistik untuk bertukar pikiran, menjalin kerjasama, dan memperbarui informasi terkini mengenai perkembangan industri.

Ismail Rasyid selaku Pendiri sekaligus CEO PT Trans Continent mengatakan bahwa PT Trans Continent sedianya mengirimkan 11 orang perwakilan dalam acara itu. Namun dua di antaranya yakni dari cabang Manado Sulawesi Utara batal hadir karena penutupan bandara Sam Ratulangi Manado akibat dampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Maros Sulawesi Utara.

Ismail Rasyid menjelaskan bahwa pertemuan rutin tahunan ini menjadi ajang penting untuk memperkuat jaringan kerjasama antar perusahaan angkutan alat berat dan logistik di seluruh dunia.

“Ini bukan hanya soal bertemu dan berbicara, tapi juga membangun hubungan yang erat dan saling menguntungkan dalam bisnis,” ujar Ismail. Baca sambungan halaman selanjutnya…