TAPTENG, TAPANULIPOST.com – Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani memberangkatkan bantuan sosial beras sejahtera (bansos rastra) dari Kementerian Sosial RI sebanyak 23,367 Ton untuk disalurkan ke seluruh Desa dan Kelurahan di Kabupaten Tapteng. Beras sejahtera diangkut menggunakan truk diberangkatkan dari Bulog Sibolga di Sarudik, Kamis, 1 Februari 2018.

Pemberangkatan Bansos Rastra tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Tapteng Darwin Sitompul, Ketua dan anggota DPRD Tapteng, Kansilog Bulog, SKPD, Camat, Kades dan Lurah, Staf Dinsos Tapteng dan pendamping PKH Tapteng.

Bupati Tapteng, Bakhtiar Ahmad Sibarani mengatakan, masing-masing Kepala Keluarga (KK) penerima manfaat bansos Rastra akan mendapat 10 Kg secara gratis. Bupati menegaskan tidak boleh ada pungutan biaya apapun kepada masyarakat penerima bantuan sosial beras sejahtera tersebut.

Foto : Launching bansos beras sejahtera di Bulog. (TAPANULIPOST.com)

“Gratis tidak boleh dikutip satu rupiah pun dari masyarakat. Namun yang perlu dipikirkan, tanggungjawab bulog hanya sampai ke Kecamatan. Biaya transport, bicara logika siapa yang akan menanggung biaya transport sampai ke pelosok desa, tidak mungkin Camat atau desa terbebani menanggung biaya transport,” kata Bupati.

[irp posts=”2863″ name=”Ratusan Warga Desa Sipakpahi Aek Lobu Sampaikan Aspirasi Kepada Bupati”]

“Untuk itu kepada Ketua DPRD dan anggota DPRD yang turut hadir saat ini agar kita sepakat biaya transport dan biaya petugas yang mendistribusikan dapat ditampung P-APBD Tahun 2018,” ucap Bakhtiar.

Bupati menyampaikan, pemerintah sangat memberikan perhatian kepada masyarakat. Karenanya diminta kepada aparat pemerintah di kecamatan dan desa agar memberikan pencerahan kepada masyarakat untuk turut ambil bagian dalam pembangunan.

[irp posts=”2849″ name=”Pemkab Tapteng Akan Salurkan Beras Gratis 10Kg Tiap Kepala Keluarga”]

“Salah satunya membangkitkan kembali semangat gotong royong di daerah masing masing,” tukas Bupati.
Sebelumnya, Plt Kadis Sosial Tapteng Drs. Herman Suwito, MM dalam laporannya menyampaikan, tujuan pembagian beras sejahtera adalah untuk mengurangi beban masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang kurang mampu.

“Bansos beras sejahtera sebanyak 23,367 Ton merupakan bantuan Kementerian Sosial  kepada 23.367 KK selama dua belas bulan. Masing masing KK mendapatkan 10kg beras setiap bulannya,” kata Herman Suwito. (RED)