TAPANULIPOST.com – CEO TikTok Shou Zi Chew menghadapi pertanyaan dari Kongres Amerika Serikat selama lima jam terkait kekhawatiran data pengguna dibagikan ke pemerintah China.

Namun, beberapa Anggota DPR AS justru melontarkan pertanyaan yang mencengangkan sehingga menjadi bahan olokan pengguna TikTok.

Salah satu Anggota DPR Perwakilan Republik Carolina Utara, Richard Hudson, menanyakan bagaimana cara kerja WiFi.

Hudson bertanya apakah TikTok mengakses jaringan WiFi rumah jika pengguna menyalakan WiFi. Chew menjawab bahwa TikTok harus mengakses jaringan untuk mendapatkan koneksi ke internet, tetapi tidak mengakses perangkat lain di jaringan WiFi rumah.

Hudson kemudian bertanya apakah TikTok mengumpulkan data biometrik pengguna, seperti melebarnya mata saat menonton video.

Chew menegaskan bahwa TikTok tidak mengumpulkan data tubuh, wajah, atau suara untuk mengidentifikasi pengguna.

Momen tersebut kemudian dibuat video reaksi oleh banyak pengguna TikTok di AS dan menjadi viral. Banyak pengguna TikTok merasa bahwa Anggota DPR AS yang bertanya tidak memahami teknologi dan memberikan kesimpulan bahwa sidang tersebut tidak berguna.