SIBOLGA, TAPANULIPOST.com – Korem 023/Kawal Samudera menggelar turnamen tenis meja pada 14-15 September 2020 di Aula Gupala Korem 023/KS Sibolga.

Danrem 023/KS Kolonel Inf Febriel Buyung Sikumbang dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Staf Korem Letkol Inf Deni Engel Rupingi menyampaikan, kegiatan turnamen tenis meja ini merupakan kegiatan Komunikasi sosial (Komsos) Kreatif, sebagai salah satu bentuk metode pembinaan teritorial binter yang dilaksanakan Korem 023/KS.

“Kegiatan ini mengambil tema Membentuk SDM Kreatif, Inovatif dan Adaptif. Melalui tema tersebut kita tingkatkan kesadaran berolahraga untuk kebugaran, demi generasi yang sehat berwawasan kebangsaan,” kata Danrem.

Menurutnya, kegiatan komsos kreatif dikemas agar menarik, sehingga menggugah kemauan dan kesadaran untuk menciptakan suatu kondisi yang menguntungkan terutama dalam berbangsa dan bernegara segenap warga masyarakat.

“Keberhasilan penyelenggaraan Komunikasi Sosial Kreatif guna menggugah daya inovasi dan kreasi generasi muda dalam rangka membangun semangat kebersamaan demi terwujudnya Kemanunggalan TNI- Rakyat,” ujarnya.

Danrem mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas terselenggaranya kegiatan turnamen tenis meja tersebut.

“Dengan harapan kepada yang belum mendapat juara agar berlatih lagi lebih maksimal lagi. Dan kepada para juara jangan terus berpuas diri atas keberhasilan sekarang, namun bina dan pelihara kemampuannya agar bisa ikut tampil di pertandingan lainnya ” ucap Danrem.

Kegiatan Komsos Kreatif Turnamen Tenis meja diikuti peserta lomba perorangan sebanyak 64 orang, dan Ganda sebanyak 32 pasang.

Juara 1 Turnamen Tenis Meja Tunggal/Perorangan diraih Andri Pratama Sibarani. Disusul juara 2 Saiful Salih Situmeang, dan juara 3 Alwira Zendrato.

Sedangkan juara 1 Ganda diraih oleh pasangan Andi Pratama Sibarani dan Taufik Hariadi Sibarani.

Kemudian juara 2 Baza Waruwu dan Alwira Zendrato. Sedangkan juara 3 diraih pasangan Saiful Salis Situmeang dan Andika Putra Hutabarat. (ril)