Tapanulipost.com, Tapteng – Pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) Cendekia Muda Muslim Indonesia (CMMI) Sibolga-Tapanuli Tengah melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepolisian Resor (Polres) Tapanuli Tengah, Jumat (11/10/2024).
Kunjungan tersebut bertujuan untuk memperkuat sinergi antara kedua belah pihak dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah.
Kedatangan Ketua Umum DPD CMMI Sibolga-Tapanuli Tengah, Anggiat Marito Panggabean bersama Sekretaris Umum, Muhammad Riski Pane, disambut hangat oleh Kasat Intelkam Polres Tapanuli Tengah, Iptu Organ Sembiring, yang akrab disapa Colia.
Dalam pertemuan tersebut, Anggiat Marito menyampaikan bahwa CMMI siap berkolaborasi dengan kepolisian untuk menjaga stabilitas keamanan, khususnya menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
“Kami akan mendukung penuh upaya kepolisian dalam menciptakan situasi yang kondusif, terutama saat momentum Pilkada yang rentan terhadap gangguan kamtibmas,” kata Anggiat dalam keterangan tertulis yang diterima Tapanulipost.com.
Menanggapi hal tersebut, Iptu Organ Sembiring juga menyampaikan harapannya agar seluruh elemen masyarakat turut serta menjaga situasi tetap kondusif.
Ia mengingatkan pentingnya menahan diri dan tidak memanfaatkan isu-isu hukum untuk kepentingan politik.
“Percayakan proses hukum kepada kami, dan kami akan menanganinya dengan adil dan transparan,” kata Colia.
Selain itu, Colia juga mengimbau masyarakat untuk aktif memberikan informasi yang valid kepada pihak kepolisian, guna mempercepat penyelesaian berbagai kasus yang sedang ditangani polisi. (rel)
Baca Berita menarik lainnya dari Tapanulipost.com di GOOGLE NEWS
Dapatkan berita terkini lainnya dengan bergabung di WhatsApp Channel Tapanulipost.com dengan klik tautan ini.
Tinggalkan Balasan