Tapanulipost.com, Tapteng – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) resmi menetapkan pasangan calon nomor urut 2, Masinton Pasaribu-Mahmud Efendi, sebagai bupati dan wakil bupati terpilih periode 2025-2030 dalam Pilkada Tapteng 2024.

Penetapan tersebut diumumkan oleh Ketua KPU Tapteng, Wahid Pasaribu, dalam rapat pleno terbuka yang digelar di Ballroom Pia Hotel Pandan pada Rabu malam (5/2/2025). Keputusan ini dibuat pasca putusan Mahkamah Konstitusi nomor 151/PHPUBUP-XXIII/2025.

Dalam rapat pleno, Wahid Pasaribu membacakan Keputusan KPU Tapteng Nomor 7 Tahun 2025 yang menetapkan pasangan Masinton Pasaribu dan Mahmud Efendi sebagai bupati dan wakil bupati terpilih Kabupaten Tapanuli Tengah.

Perolehan Suara Paslon Masinton-Mahmud

Dalam pemilihan yang telah berlangsung, pasangan Masinton-Mahmud berhasil memperoleh suara sebanyak 87.095 atau 54% dari total suara sah. Dengan perolehan suara tersebut, mereka ditetapkan sebagai pasangan kepala daerah terpilih untuk periode lima tahun mendatang.

Ketua KPU Tapteng, Wahid Pasaribu, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menerima hasil penetapan ini dengan jiwa besar dan bersama-sama membangun Kabupaten Tapanuli Tengah ke arah yang lebih baik.

“Semua ketegangan yang pernah terjadi saat Pilkada, sekarang telah selesai. Jangan ada lagi perpecahan. Saatnya kita bersatu membangun daerah yang kita cintai ini,” ujar Wahid Pasaribu.

Sementara itu, Pj Bupati Tapteng, Sugeng Riyanta, memberikan apresiasi kepada KPU yang telah menjalankan tahapan Pilkada dengan prinsip langsung, umum, bebas, dan rahasia.

Sugeng Riyanta juga menyampaikan selamat kepada pasangan calon terpilih dan berharap mereka dapat menjalankan kepemimpinan yang adil serta membawa kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Tapanuli Tengah.

“Tugas sebagai pemimpin telah menanti. Banyak pekerjaan rumah yang harus dibenahi, seperti penataan birokrasi dan pemerataan ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Sugeng Riyanta. (red)

Baca Berita menarik lainnya dari Tapanulipost.com di GOOGLE NEWS

Dapatkan berita terkini lainnya dengan bergabung di WhatsApp Channel Tapanulipost.com dengan klik tautan ini.